Wednesday 6 January 2010

Keuntungan Bersedekah


بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ


وَسَارِعُواْ إِلَى مَغْفِرَةٍ مِّن رَّبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمَاوَاتُ وَالأَرْضُ أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ .

الَّذِينَ يُنفِقُونَ فِي السَّرَّاء وَالضَّرَّاء وَالْكَاظِمِينَ الْغَيْظَ وَالْعَافِينَ عَنِ النَّاسِ وَاللّهُ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ

Artinya :
"Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luas-Nya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertakwa, (yaitu)orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan mema'afkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan".(Ali Imron : 133-134)

Nah bersegeralah saudaraku menuju Surga yg memang diperuntukkan Allah bagi segenap hamba-Nya yg bertaqwa, yang diantara sifat-sifat mereka adalah menafkahkan hartanya, baik di waktu lapang maupun sempit.

Adapun keberuntungan bersedekah harta di jalan Allah adalah sangat banyak skali diantaranya :

Pertama, Allah Menjamin Nafkah orang tersebut
" Wahai anak Adam berinfaklah kamu niscaya Aku(menjamin) nafkahmu." (Muttafaq 'alaih)

Kedua, Mendapatkan Kebaikan saat tibanya Hari Penyesalan.
Rasulullah Bersabda : " Barang siapaa bersedekah senilai satu biji kurma dari hasil kerjanya yang baik dan Allah tidak menerima kecuali yang baik-baik maka sungguh Allah menerimanya dengan Tangan Kanan-Nya, lalu merawat-Nya sebagaimana salah seorang dari kamu merawat anak kuda/untanya sehingga (banyaknya) seperti gunung, karena itu bersedekahlah !" (Muttafaq 'alaih)

Ketiga, Bersedekah bisa Menghapuskan DOsa
"Puasa adalah benteng, sedangkan sedekah melenyapkan kesalahan (DOSA) sebagaimana air memadamkan api." (HR.Ibnu Majah dan Turmudzi)

keEmpat, Nama harum di tengah-tengah Masyarakat
Orang yg senang berinfak dan menyelesaikan kesulitan orang lain akan menjadi buah bibir dalam hal kebaikan. Berbeda dgn orang yg kikir, ia akan menjadi tumpuan kebencian orang lain karena hanya menumpuk harta bendanya untuk dirinya sendiri. Rasulullah berSabda :
" Celakalah hamba dinar, celakalah hamba dirham". (HR. Bukhari)

Kelima, Berinfak menyebabkan Rizki bertambah, berkembang dan penuh berkah
dalam surat Al Baqarah ayat 245 menjelaskan :

وَسَارِعُواْ إِلَى مَغْفِرَةٍ مِّن رَّبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمَاوَاتُ وَالأَرْضُ أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ

Artinya : "Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan meperlipat gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan".

Keenam, Sedekah menyebabkan Pemiliknya mendapat naungan pada HAri Pembalasan.
Pada daatangnya hari pembalasan, saat kesulitan manusia memuncak dan matahari didekatkan dengan ubun-ubun manusia yang sangat panas skali. Ketika itulah orang-orang yang suka bersedekah mendapat jaminan. Dalam hadist riwayat Abu Hurairah r.a disebutkan ada tujuh golongan manusia yang akan dianungi Allah, pada hari tiada naungan kecuali naungan-Nya. slah satunya adalah : " Laki-laki yg bersedekah dan menyembunyikannya, sehingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yg dikeluarkan oleh tangan kanannya". (HR. Bukhari dan muslim)

Ketujuh, Kemudahan melakukan keta'atan.
Allah menolong orang yg suka bersedekah dalam melakukan berbagai keta'atan sehingga ia merasa mudah melakukan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya. Allah berfirman dalam Surat Al Lail ayat 5-7 berbunyi :

فَأَمَّا مَن أَعْطَى وَاتَّقَى , وَصَدَّقَ بِالْحُسْنَى ,فَسَنُيَسِّرُهُ لِلْيُسْرَى

Artinya : "Adapun orang yang memberikan (hartanya di jalan Allah) dan bertakwa, dan membenarkan adanya pahala yang terbaik (syurga), maka Kami kelak akan menyiapkan baginya jalan yang mudah".

Mudah - mudahan Allah menggolongkan kita termasuk di antara hamba-hamba-Nya yang suka bersedekah. Amin... 33x















0 komentar:

Post a Comment

thanks... comment nya yaaa/....